Gas Melon 3 Kg Kembali Langka Lagi, Warga Muara Teweh Mulai Resah di Sosial Media

- Jumat, 3 Februari 2023 | 14:30 WIB
gas elpiji atau gas melon 3kg kembali langka di kota muara teweh (Kabar Jambi Kito )
gas elpiji atau gas melon 3kg kembali langka di kota muara teweh (Kabar Jambi Kito )

KALTENGLIMA.COM - Gas elpiji atau gas melon 3 kg kembali lagi langka di Kota Muara Teweh.

warga mulai ramai merasa keluh, resah di media sosial atas Terkaitnya kelangkaan Gas elpiji alias gas melon 3 kg ini.

Kalau pun masih diwarung dijual, harganya pun tembus Rp45.000 per tabung.

Baca Juga: Polsek TSS Serap Aspirasi dan Keluhan Warga Desa Melalui Jumat Curhat

Dalam kenaikan gas melon ini, warga Muara Teweh pun mempertanyakan kemana pemerintan di saat warga kesulitan sekarang.

"Sekarang susah benar cari gas elpiji tiga kilo. Barangnya kosong malah bisa di sebut langka. Kalaupun ada harga jualnya di pedagang eceran bisa tembus Rp45.000. Kami minta tolong kepada pemerintah daerah untuk melakukan pengawasan," kata Mahyuni warga Muara Teweh.

Yudi Arbey Yatta Warga Muara Teweh juga menambahkan, barusan pagi ini mencari gas elpiji. Memang ada tapi harganya Rp45.000 per tabung.

Baca Juga: Marshel Widianto Ternyata Pernah Dibantu Rp 300 Juta oleh Raffi Ahmad

"Itupun kata penjualnya gas elpiji dari Ampah. Kalau yang dari Muara Teweh beda plastik penutup." ucap Yudi.

Yudi bahkan menyebut, gas elpiji yang didatangkan dari Ampah merupakan ilegal. Justru kemana yagn jatah Barito Utara.                                                                                                                             

Sementara Rusiani, justru membeli elpiji 3 kilo dengan harga Rp50.000 per tabung.

Baca Juga: Karena Masalah Kesehatan, Jang Minseo Mundur Dari ‘Boys Planet’

"Harganya mahal sampai Rp50.000 per tabung. Tadi barusan beli untuk ponakan. Karena tak ad pilihan terpaksa di beli biar pun mahal," kata Rusiani.

"Mulai lagi kalau begini setiap mendekati puasa Ramadhan," kata dia.

Halaman:

Editor: Deni Hariadi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Dewan Murung Raya Imbau Waspada Banjir

Senin, 6 Februari 2023 | 09:48 WIB
X