KALTENGLIMA.com - Karim Benzema dikabarkan menerima tawaran dari Al Ittihad untuk bermain di liga Arab.Saudi
Beberapa hari terakhir ramai rumor terkait tawaran dari salah satu klub Arab Saudi untuk meminang Karim Benzema.
Baca Juga: Menyusul Kabar Pemutusan Kontrak EXO CBX, EXO Batal Syuting MV
Hal ini bertepatan, kontrak Benzema bersama Los Blancos sudah habis di musim 2022/2023.
Madrid sendiri sudah berusaha untuk mempertahankan penyerang berusia 35 tahun tersebut. Kontrak berdurasi satu tahun disodorkan.
Baca Juga: Karena Masalah Kesehatan, Giselle aespa Tidak Ikut Syuting Acara ‘Knowing Brother’
Baca Juga: Akhmad Tafruji : Koni Murung Raya Harus Cetak Prestasi Atlit Lokal
Melansir Bola.net Laporan AS menyebutkan, Benzema tergiur seketika ketika proposal dari Al-Ittihad datang. Nilainya terbilang fantastis untuk ukuran pemain seusianya.
Pemain asal Prancis itu dijanjikan pemasukan lebih dari 100 juta Euro per tahun. Ia akan dikontrak dengan durasi dua tahun.
Baca Juga: Kembangkan Cikal Bakal, Erick Thohir Datangkan Legenda Sepak Bola Dunia
Tak perlu waktu untuk memikirkan dua tawaran yang datang bersamaan, Benzema justru dengan mantap akan segera menerima tawaran tersebut.
Laporan tersebut menjelaskan, Benzema sudah berkomunikasi dengan Madrid mengenai tawaran yang masuk. Ia sebelumnya sudah berbicara dengan agennya, Valdebebas.
Sumber terpercaya dari pihak Al-Ittihad pun mengatakan prosesnya hampir rampung. Benzema hanya perlu mengucapkan selamat tinggal ke Madrid.
Baca Juga: Bikin Ngakak! Jaehyun NCT Salim Cium Tangan Dengan Rafathar